- SEJAHTARA dan bahagia atau dikenal sebagai wellbeing adalah keadaan sejatera dan bahagia yang mencakup suasana hati yang positif.
- Berikut ada beberapa kutipan tentang kesehatan, kesejanteraan dan kebahagiaan
Kesejahteraan tidak hanya melulu berkaitan dengan terbebasnya seseorang dari penyakit. Ia adalah perpaduan yang kompleks dari berbagai faktor seperti kesehatan fisik, mental, emosional dan sosial seseorang. Kesejahteraan juga berkaitan dengan kebahagiaan dan kepuasan hidup. Singkatnya, kesejahteraan itu dapat digambarkan sebagai kondisi perasaaan seseorang tentang diri dan kehidupannya.
Nah, berikut ini ada beberapa kutipan terkait dengan kesejahteraan, kesehatan dan kebahagiaan yang dihimpun dari berbagai sumber. Mudah-mudahan bermanfaat dan salah satunya ada yang menginspirasi atau memotivasi.
(1)
“Kesehatan bukanlah tentang menjadi “sempurna” dengan makanan atau olahraga atau jamu. Kesehatan adalah tentang menyeimbangkan hal-hal itu dengan keinginan Anda. Ini tentang memelihara jiwa dan tubuh Anda.”
–Golda Poretsky
(2)
“Beristirahatlah pada saat Anda lelah. Segarkan dan perbarui diri Anda, tubuh Anda, pikiran Anda serta jiwa Anda. Lalu kembali bekerja.”
–Ralph Marston
(3)
“Tawa yang baik dan tidur yang lama adalah obat terbaik dalam buku dokter.”
– Pepatah Irlandia
(4)
“Gaya hidup sehat adalah obat paling ampuh yang Anda inginkan.”
— Sravani Saha Nakhro
(5)
“Menjaga tubuh agar tetap sehat adalah kewajiban, jika tidak, kita tidak akan mampu menjaga pikiran kita tetap kuat dan jernih.” — Buddha
(6)
“Kesehatanlah yang merupakan kekayaan sejati dan bukan kepingan emas dan perak.” — Mahatma Gandhi
(7)
“Dia yang memiliki kesehatan memiliki harapan dan dia yang memiliki harapan memiliki segalanya.” – Pepatah Arab
(8)
“Pikiran yang tenang membawa kekuatan batin dan kepercayaan diri, jadi itu sangat penting bagi kesehatan yang baik.” –Dalai Lama
(9)
“Tertawa menurunkan tekanan darah dan meningkatkan aliran darah.” – Anonim
(10)
“Jiwa selalu tahu apa yang harus dilakukan untuk menyembuhkan dirinya sendiri. Tantangannya adalah membungkam pikiran.” – Caroline Myss
(11)
“Empat kunci kesehatan yang baik adalah sistem pencernaan yang berfungsi, tubuh yang basa, stres rendah, dan keadaan yang menyenangkan.” —Anonim
(12)
“Kesehatan adalah keadaan sejahtera fisik, mental, dan sosial secara utuh, dan bukan hanya bebas dari penyakit atau kelemahan.” –Organisasi Kesehatan Dunia
(13)
“Tawa yang baik dan tidur yang lama adalah obat terbaik dalam buku dokter.” – Pepatah Irlandia
(14)
“Setiap sel hidup dalam tubuh Anda terbuat dari makanan yang Anda makan. Jika Anda secara konsisten makan junk food maka Anda akan memiliki tubuh ‘junk’ atau sampah.” —Jeanette Jenkins
(15)
“Kebahagiaan adalah bentuk tertinggi dari kesehatan.” — Dalai Lama