- WISATA golf tidak melulu memberikan manfaat olah raga, tapi juga penyegaran karena ada unsur relaksasinya.
- Lapangan golf di Bali ada di beberapa kawasan wisata favorit di Bali seperti Pancasari, Nusa Dua dan Pecatu, Kuta Selatan
Ada beragam pilihan wisata olah raga yang bisa dipilih ketika mengisi liburan Anda di Pulau Dewata. Mau pilih petualangan air yang menantang dan memicu adrenalin seperti arung jeram, Jetski, banana boat serta permainan di udara dengan parasailing dan paragliding. Nah, kalau di darat ada golf yang mengesankan.
Khusus untuk wisata golf di Pulau Bali, setidaknya ada empat pilihan lokasi. Nikmati sensasi wisata golf Anda dan tunjukkan ayunan stik terbaik dan bidik target dengan tepat. Didukung lansekap yang didesain secara profesional dan latar belakang pemandangan yang mengesankan, wisata golf Anda aka menjadi luar biasa dan berkesan. Pemandangannya menyejukkan jiwa sementara permainannya menyehatkan raga.
Apakah Anda seorang profesional berpengalaman atau baru pertama kali mencoba bermain golf, Anda akan dimanjakan dan dibuat terkesan oleh pengalaman bermain golf di semua destinasi ini. Berikut ini adalah lapangan golf yang ada di Pulau Dewata.
Lapangan golf 18-hole yang menakjubkan ini dirancang oleh juara Inggris Terbuka lima kali, Peter Thomson, dan dikelilingi oleh pegunungan hijau yang subur. Kemudian ada danau kawah dan latar belakang dramatis yang hijau di dataran tinggi Bali Tengah.
Resor ini juga menawarkan kamar hotel dan restoran yang baru direnovasi dan sangat cocok untuk menginap dan bersantap. Menariknya lagi, Bali Handara juga memiliki sebuah spot selfie instagrammable dan sangat favorit media sosial, yaitu pintu gerbang berupa candi bentar.
Alamat:
Desa Pancasari, Sukasada, Buleleng 81162
Resor golf yang satu ini terletak di kawasan wisata Nusa Dua. Tata letaknya memadukan unsur artistik dan alami yang menampilkan banyak anak sungai, ngarai, dan fairways hijau yang mewah serta vegetasi asli di sekitarnya dengan burung-burung tropis.
Hole 1-9 menampilkan sungai kecil, ngarai, dan vegetasi asli yang dipenuhi burung tropis, sementara hole 10-16 menawarkan fairways yang melintasi hutan rimbun. Kemudian hole hijau pulau 17 dan hole tepi danau 18 adalah hole akhir yang menantang untuk menguji setiap pemain golf.
Sementara itu, Bali National Golf juga menawarkan hunian berupa villa dan dilengkapi dengan fasiltias penunjang lainnya seperti restoran, ruang loker, toko peralatan golf dan lain-lain.
Alamat:
Kawasan Wisata Nusa Dua Lot S-5, Nusa Dua Bali 80361
Temukan kesenangan bermain golf di New Kuta, yang diakui oleh banyak pemain golf memiliki tantangan klasik Bali, serta memanjakan diri Anda dengan akomodasi mewah, layanan berkelas dunia, dan sajian menu-menu favorit.
Berlokasi di kawasan Pecatu yang megah, lapangan New Kuta Golf ini menawarkan 18 hole dan 72 par course yang dirancang oleh Ronald Fream, David Dale dan Kevin Ramsey (AS).
New Kuta dibangun secara artistik di atas lahan berbatu kapur di antara tebing tinggi yang megah yang menghadap ke Samudera Hindia yang mengesankan. Untuk memenuhi kebutuhan Anda, berbagai fasilitas sudah disiapkan seperti ruangan loker, proshop, ruangan rapat, restoran, driving ranges dan golf academy.
Alamat:
Jl. Raya Uluwatu, Kawasan Pecatu Indah Resort,
Pecatu, Jimbaran, Kuta Selatan 80361
Bukit Pandawa Golf & Country Club
Bukit Pandawa Golf & Country Club melengkapi koleksi lapangan golf berkelas dunia yang ada di Bali. Berada di puncak tebing batu kapur dan menghadap ke tempat selancar tersohor di Bukit Peninsula, tempat unik ini menawarkan 18 lubang (hole) golf par-3 kaliber kejuaraan.
Lapangan golf ini dirancang oleh JMP Golf, dan ke-18 hole yang berkelok-kelok melintasi singkapan batu dengan pemandangan laut dan lubang menantang di atas air. Bermain 18 hole dalam waktu kurang dari 2,5 jam akan cocok untuk semua level pegolf. Kemudian nikmati waktu untuk bersantai di dek atas clubhouse nan megah yang menghadap ke lapangan dan laut.
Alamat:
Jl. Gunung Payung No.8, Banjar Panti Giri Desa Kutuh
Kuta Selatan 80361