6 Manfaat Pijat Refleksologi Bagi Kesehatan

  • Whatsapp
Pijat refleksologi
Pijat Refleksologi pada kaki. (Image: Millius 007/ Pixabay)
banner 468x60

Pijat refleksi adalah ilmu yang mempelajari tentang pemijatan pada titik-titik tubuh tertentu. Jenis pijatan ini melibatkan penerapan tekanan berbeda pada kaki, tangan, dan telinga. Ini didasarkan pada teori bahwa bagian-bagian tubuh ini terhubung dengan organ dan sistem tubuh tertentu. Orang yang mempraktekkan tehnik ini disebut ahli refleksologi.

Pemijatan ini dilakukan dengan tangan dan benda-benda lain berupa kayu, plastik, atau karet. Praktisi pijat ini juga mempunyai pengetahuan terkait dengan saraf-saraf manusia, dan masih berkaitan dengan pengobatan akupuntur atau tusuk jarum.

Read More

Terapi ini banyak dijumpai di tempat-tempat pijat relaksasi dan toko-toko sinshe. Lazimnya, terapi tersebut ditujukan untuk penyakit-penyakit yang sering dijumpai di kehidupan sehari-hari, seperti sakit lambung, sakit jantung, penyakit kulit, patah tulang, batu ginjal, batu empedu, kencing batu, diabetes melitus, hipertensi, dan sakit pinggang.

Sejarah singkat

Pijat refleksologi berakar pada tradisi Tiongkok kuno pada qi (diucapkan “chee”), atau “energi vital”. Menurut tradisi ini, qi mengalir melalui setiap orang. Ketika seseorang merasa stres, tubuhnya menghalangi qi.

Kondisi ini berdampak pada ketidakseimbangan dalam tubuh yang bermuara pada penyakit. Nah, refleksologi ini bertujuan untuk menjaga qi agar tetap mengalir ke seluruh tubuh, menjaganya selalu seimbang dan bebas penyakit.

Refleksolog ini menggunakan peta titik-titik ini di kaki, tangan, dan telinga untuk menentukan di mana mereka harus memberikan tekanan. Dalam tradsi pengobatan mereka, sentuhan pada pijat refleksologi mengirimkan energi yang mengalir melalui tubuh seseorang hingga mencapai area yang membutuhkan penyembuhan.

Manfaat

Pijat refleksologi yang benar oleh profesional dapat membantu dalam beberapa aspek relaksasi, meningkatkan kesehatan, dan menghilangkan rasa sakit seperti berikut ini:

  1. Meningkatkan Sirkulasi–Barangkali hasil pijat refleksi yang paling lazim dan terbukti adalah peningkatan sirkulasi darah di seluruh tubuh, yang berarti darah dan oksigen dialirkan ke seluruh tubuh dengan lebih efektif.
  2. Meredakan Migrain––Refleksologi juga diyakini dapat membantu meredakan migrain dan sakit kepala dengan seiring dengan meningkatnya aliran darah dan meredakan ketegangan otot. Kondisi stres dan faktor psikologis sering menyebabkan gejala migrain, sakit kepala akibat stres juga dapat dihilangkan.
  3. Mendorong Relaksasi –- Refleksologi dapat membantu merelaksasi jalur saraf, mendorong kedamaian dan ketenangan dalam tubuh dan pikiran. Perubahan fisiologis ini meredakan tingkat stres dan secara langsung juga menghilangkan gangguan tidur.
  4. Meningkatkan Tingkat Energi—Bila fungsi organ dan sistem otot sudah selaras, pijat refleksi memiliki potensi untuk membantu meningkatkan metabolisme dan penciptaan energi. Ringkasnya, pijat refleksi ini dapat membantu memulihkan energi tubuh dan pikiran.
  5. Melepaskan Racun Tubuh—Pijat refleksi juga membantu meningkatkan fungsi kandung kemih dan mengurangi masalah pada salurah kandung kemih. Kondisi ini akan membuat sistem toksisitas tubuh menjadi lebih baik untuk menghilangkan racun pada tubuh. Akhirnya, racun-racun di dalam tubuh akan keluar dan tubuh menjadi lebih sehat.
  6. Mempercepat Penyembuhan—Pijat refleksi yang membantu meningkatkan aktivitas saraf, sirkulasi darah dan keseimbangan metabolisme tubuh yang menyebabkan sel-sel tumbuh lebih cepat yang menjadikan penyembuhan luka lebih cepat.
banner 300x250

Related posts

banner 468x60