Pantai Mertasari di Sudut Tenggara Denpasar

  • Whatsapp
Pantai Mertasari
Pantai Mertasar, Sanur.
banner 468x60
  • PANTAI Mertasari yang berombak tenang berada di pojok tenggara Kota Denpasar
  • Selain untuk berenang atau mandi, pantai ini juga cocok untuk tempat bersantai atau nongkrong dan mencari objek swafoto

Selain kaya dengan objek-objek bernuansa budaya, seperti Taman Budaya, museum dan pasar tradisional, Kota Denpasar juga memiliki beberapa objek pantai yang tidak kalah indahnya sehingga layak untuk dikunjungi.

Misalnya, ada Pantai Matahari Terbit di sebelah utara Pantai Bali Beach, Pantai Sindu, Pantai Karang dan Pantai Mertasari. Nah, yang disebutkan terakhir ini mungkin terdengar sedikit asing bagi wisatawan domestik maupun internasional.

Read More

Pantai Mertasari terletak di sudut selatan kawasan Sanur atau tenggara Kota Denpasar dan lebih populer dengan pasir putih kecoklatan serta ombak yang tenang dan kecil. Pantai Mertasari ini bisa menjadi alternatif tujuan wisata dan lokasi untuk bersantai di sela-sela kesibukan perkotaan atau aktivitas sehari-hari.

Seperti di Pantai Sanur di Jalan Hang Tuah dan sekitarnya, di Pantai Mertasari juga terdapat tempat untuk berenang bagi pengunjung. Waktu yang paling baik untuk berenang adalah saat air laut sedikit surut, namun pengunjung harus tetap menjaga kewaspadaan terhadap kedatangan ombak yang bisa berubah.

Di bagian pantai agak ke barat ada dermaga penyeberangan ke Nusa Penida dan sekitarnya serta banyak perahu atau kapal nelayan yang diparkir karena berbatasan dengan pantai utara Pulau Serangan. Tentu saja ini bisa menjadi objek foto yang indah dan menarik.

Sementara itu, di sebelah barat muara terdapat objek wisata Dream Island atau Pulau Impian dengan latar belakang hamparan hutan mangrove nan menghijau yang dilengkapi gazebo, ayunan dan beberapa atraksi lainnya.

Dilihat dari lokasinya, objek ini berada di Pantai Pengembak yang bersebelahan dengan Pantai Mertasari. Pintu masuknya juga berada di kawasan Pantai Mertasari dan dekat area parkir Pantai Mertasari. Karena itu, orang-orang kemudian lebih mengenal Dream Island sebagai bagian dari Pantai Mertasari.

Pantai Mertasari Sanur ini juga memiliki lapangan yang cukup luas dan sering digunakan untuk mengadakan lomba atau festival layang-layang. Pada saat itu, langit Pantai Mertasari pun menjadi demikian meriah dan berwarna-warni.

 

banner 300x250

Related posts

banner 468x60