- IKAN jangki kukus ketika dipadukan dengan bumbu rempah mampu menghadirkan citarasa khas yang menambah selera makan
- Hidangan kukus ini bisa menjadi varian dari menu jangki sebelumnya
Sebagai daerah tropis, Indonesia kaya dengan bahan-bahan rempah yang banyak digunakan dalam masakan. Dengan komposisi racikan bumbu tertentu, ia akan menghasilkan citarasa yang khas dan hidangan menjadi lezat.
Ikan jangki, misalnya, bila dikukus dan dipadukan dengan beberapa bumbu rempah ini akan memperkaya khazanah hidangan kita di meja makan. Nah, berikut ini resep sederhana jangki kukus bumbu rempah.
Bahan: 400 gram ikan jangki,
Bumbu: 6 siung bawang merah, 4 siung bawang putih, 6 cabe kecil, 3 cabe besar, 2 buah tomat, 2 kemiri, garam secukupnya, 1 cm kunyit, 2 cm lengkuas, 1 cm jahe, 2 lembar daun salam, 1 batang sereh, 1 sdt merica bubuk, 1 sdt bubuk ketumbar, 2 sdm perasan jeruk nipis
Kebutuhan lain: daun pisang untuk pembungkus
Cara memasak:
- Hilangkan sisik, keluarkan isi perut dan lainnya, lalu cuci bersih ikan dengan baik.
- Toreh-toreh dan olesi dengan perasan jeruk nipis. Sisihkan selama sekitar sepuluh menit.
- Haluskan semua bumbu.
- Masukkan bumbu ke dalam perut ikan dan olesi juga bagian luarnya sampai benar-benar meresap. Bungkus dengan daun pisang.
- Lakukan pengukusan hingga matang. Angkat dan siap disajikan.