- NASI Goreng Bumbu Bali dipasang menjadi salah satu andalan untuk menu Breakfast di restoran Kayu Raja Villa, Seminyak
- Citarasa yang ditonjolkan dalam hal ini adalah rasa bawang putih dan kencur
Nasi goreng adalah salah satu masakan khas Indonesia yang juga banyak digemari wisatawan asing. Keragaman kuliner nusantara turut pula mewarnai varian dan citarasa menu ini sesuai dengan kekhasan bumbu rempah masing-masing daerah. Kata pameo, lain koki lain citarasanya.
Adalah Kayu Raja Villa yang mencoba membuat inovasi menu yang berbasis kearifan kuliner lokal. Akhirnya terciptalah Nasi Goreng Bumbu Bali (Balinese Fried Rice). Akan tetapi, bumbu Bali tersebut tidaklah lengkap namun disederhanakan dan ditampilkan yang memberi citarasa unik.
Nasi Goreng Bumbu Bali ini disajikan dengan sate ayam, telur mata sapi, krupuk udang, dan acar campuran (cabe hijau, mentimun dan wortel).
Sementara itu, menu utama lainnya untuk sajian sarapan atau breakfast adalah Nasi Goreng Bumbu Jawa (Javanese Fried Rice). Nah, menu yang satu ini dihadirkan dengan lauk yang sama namun citarasanya diberi penekanan pada rasa pedas dan manis. Demikian juga garnisnya diberi aksen irisan cabe merah.