- SEDERHANA namun memberikan citarasa yang tidak kalah enaknya, inilah resep udang berbumbu kelapa pedas manis
- Resep palem udang pedas manis dengan citarasa kampung ini bisa dicoba karena tidak terlalu sulit untuk melakukannya
Banyak cara untuk menikmati kelezatan hadangan berbahan udang. Berbeda bumbu dan cara pengolahannya tentu memberikan citarasa yang berbeda pula. Nah, kali ini kita mencoba memasak udang dengan resep kampung, palem udang pedas manis.
O ya, silakan gunakan udang sesuai ketersediaan. Penulis menggunakan udang yang diperoleh dari hasil menangkap dengan bubu di sungai. Tentu udangnya berbeda dimana capitnya bisa lebih besar daripada udangnya sendiri, berbeda dengan udang tambak yang dibeli di pasar. Resep ini namanya Palem Udang dengan ciri khas bumbu kelapa parut yang pedas manis. Bahan yang dibutuhkan adalah semangkuk kecil udang.
Bumbu-bumbu: 2 siung bawang putih, 2 sisir kunyit, ¼ butir kelapa (diparut), 2 cabe besar dan ½ sendok makan, 1 sdm minyak goreng, 3 lembar daun jeruk, 1 sdt gula pasir serta air dan garam secukupnya.
Cara memasak:
- Bersihkan kepala udang (buang cocor dan kotorannya).
- Haluskan semua bumbu dan kemudian tumis.
- Tuangkan udang ke dalam bumbu dan aduk-aduk hingga merata.
- Tambahkan kelapa, garam, gula dan air secukupnya. Aduk-aduk lagi secara merata dan tunggu hingga matang.
- Angkat dan siap dihidangkan.